Mahasiswa Program Studi Hukum Ekonomi Syariah (Mu’amalat) kembali menorehkan prestasi. Kali ini, mahasiswa yang tergabung dalam Lingkar Studi Ekonomi Islam (LSEI) Prodi Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Magelang meraih Juara ke-3 lomba business plan pada ajang Temu Ilmiah Regional Forum Silaturahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) Jawa Tengah Tahun 2024. Tim yang diketuai Ismi Khairunnisa dan beranggotakan Nasywa Ayu Yulita dan Arum Yunita tersebut mengangkat judul WIFMA (Waqf Integrated Farm Magelang).

Temu Ilmiah Regional atau yang sering dikenal TEMILREG merupakan agenda rutin tahunan terbesar yang diselenggarakan oleh FoSSEI tingkat Regional dengan tempat bergilir. Pada tahun 2024 ini, giliran UIN Raden Mas Said Surakarta yang menjadi tuan rumah dengan mengangkat tema “Accelerating the Digital Ecosystem, Green Economy, and Global Halal Value Chain to Realize a Sustainability Islamic Economy”. Berlangsung selama 3 hari (21-23 Juni), acara ini diikuti oleh berbagai Universitas di Jawa Tengah. Selain Busines Plan, juga tersedia lomba lainnya yaitu Paper Competition dan Olimpiade Ekonomi Islam. Selain kompetisi, juga diadakan Seminar Pasar Modal Syariah dengan Tema “Let Your Money Work: Invest in Sharia Capital Market for a Better Future” dengan mendatangkan berbagai narasumber.