Magelang – Mahasiswa Hukum Ekonomi Syariah (HES) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Magelang (UMMgl) yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa dengan nama Lingkar Studi Ekonomi Islam (LSEI) adakan perogram Ekonomi Islam Menyapa (IEM) Go to school (GTS) di beberapa sekolah umum dan kejuruan di wilayah Kota dan Kabupaten Magelang. Kegiatan ini merupakan program Kerja Tahunan yang ditujukan untuk mengenalkan ekonomi syariah kepada generasi muda milineal di sekolah menengah umum dan kejuruan di wilayah kota dan kabupaten magelang. Fahmi, ketua HMES periode 2019-2020 menyampaikan “Alhamdulillah telah terlaksana program kegiatan Ekonomi Islam Menyapa bagi adik-adik di SMA Muhammadiyah salaman, SMA Muhammadiyah Borobudur, SMA N 4 Kota Magelang dan SMA Muhammadiyah Muntilan, insyaallah akan menyusul di sekolah-sekolah lain di wilayah kota dan kabupaten magelang). Dalam kegiatan EIM GTS, mahasiswa HES FAI UMMgl mengenalkan ekonomi syariah dengan sharing dan tanya jawab tentang ekonomi syariah, pemutaran video dan lain-lain. “Harapan nya setelah mengikuti pemaparan dari mahasiswa HES siswa dapat memahami tentang ekonomi syariah, dan Alhamdulillah kalau sudah bisa menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, walaupun dalam bentuk sederhana” lanjut Fahmi. Ibu Eko Kuriasih Pratiwi selaku ketua program studi Hukum Ekonomi Syariah menyampaikan bahwa kegiatan EIM GTS merupakan agenda rutin yang pelaksanaan sepenuhnya dilaksanakan oleh Mahasiswa HES melalui LSEI. Tujuannya adalah agar mahasiswa bisa mengembangkan keilmuannya dengan menyampaikannya kepada orang lain dan meningkatkan kapasitas personal bagi mahasiswa HES, terutama dalam hal public speaking. Bagi Adik-adik SMU/SMK yang sekolahnya ingin mengadakan kegiatan serupa bisa menghubungi langsung kakak-kakak Mahasiswa HES atau via Instagramnya LESI di lseiummgl.