Mahasiswa yang telah registrasi dan tercatat sebagai mahasiswa aktif Unimma pada semester yang bersangkutan (input KRS di SIMAK).
Mencantumkan matakuliah skripsi dalam Kartu Rencana Studi (KRS).
Telah menempuh seluruh mata kuliah yang ada dalam kurikulum dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) serendah-rendahnya 2,75 yang dibuktikan dengan transkrip nilai sementara.
Tidak ada nilai E pada transkrip.
Nilai minimal B untuk ujian komprehensif Al Islam dan Kemuhammadiyahan
Nilai minimal B untuk kecakapan Bahasa Asing, Kecakapan Komputer, BTQ dan Praktik Ibadah.
Sudah mendapatkan tanda tangan nota dinas dosen pembimbing.
Melengkapi persyaratan tambahan yang bisa dilihat pada formulir penyerahan berkas -> download formulir
Mahasiswa yang sudah mendapatakan nota dinas pembimbing melakukan pendaftaran secara online melalui link berikut : unimma.link/daftarmunaqosah
Mahasiswa cetak formulir penyerahan berkas di link : download formulir
Mahasiswa melengkapi berkas persyaratan sesuai yang tercantum pada pengumuman dan formulir penyerahan berkas beserta 4 bendel skripsi dijilid mika warna sesuai prodi (PAI : Hijau, PGMI : Biru, HES : Ungu)
Semua persyaratan dimasukkan ke dalam map kertas dengan warna sesuai prodi masing-masing, kemudian diserahkan ke TU FAI pada jam kerja.
Berkas diserahkan paling lambat mengikuti batas tanggal sesuai yang ditentukan setiap periodenya.
Jadwal sidang akan diinformasikan selenjutnya oleh Biro Skripsi FAI.